Headlines News :
Home » » Beda Laptop dengan Notebook

Beda Laptop dengan Notebook

Laptop sendiri gabungan dari dua kata, Lap yang berarti pangkuan dan Top yang artinya diatas. Jadi saat pertama dibuat laptop memang ditujukan untuk penggunaan bergerak dan dapat dipangku. Berlawan dengan istilah desktop untuk penamaan PC yang selalu digunakan diatas meja.
Secara teknis saat ini Laptop dan notebook tidak memiliki
perbedaan yang mendasar. Tapi menurut Amit Agarwal, laptop adalah komputer portabel yang ‘pas’ saat ditaruh diatas pangkuan.  Sementara Notebook adalah komputer jinjing yang secara keseluruhan lebih langsing dari laptop. Sementara yang lain berpendapat terdapat perbedaan yang cukup besar antara keduanya.

Sebenarnya laptop atau notebook cuma sebuah penyebutan istilah belaka.  Di Amerika istilah laptop lebih dikenal dari notebook.  Juga penyebutan laptop lebih familiar ditelinga orang Indonesia, contohnya “Kembali ke Laptop” atau “Laptop si Unyil” :) .

Hanya saja seiring dengan waktu istilah laptop memang dirasa kurang pas karena saat ini penggunaannya lebih banyak diatas meja. Istilah notebook yang berarti buku yang dapat dilipat dirasa lebih ‘gagah’ dan lebih kena untuk dipopulerkan.  Apalagi dengan munculnya beberapa kasus meledaknya notebook akibat cacat baterai atau  suhu panas berlebih,  sebuah resiko yang sulit dibayangkan jika laptop dipangku,  membuat penggunaan istilah laptop jadi kurang sreg.

Meski demikian masih ada beberapa produsen besar pembuat produk ini tetap menggunakan istilah laptop.  Toshiba di dalam situs resminya menyebut seluruh tipe produksi  PC Portable dengan kata Laptop, silahkan lihat disini. Sementara Acer menamakannya dengan Notebook, cek disini, demikian juga dengan Fujitsu yang mengelompokkan produk Lifebook-nya dengan Notebook. Setali tiga uang juga ditunjukkan Lenovo, produsen terbesar ke-4 asal China. Sementara Dell, perusahaan asal Texas, dengan lugas mengatakan sama aja tuh laptop maupun notebook.

Perbedaan besar itu menurut saya adalah, dengan dana yang luar biasa untuk membeli laptop, kita cuma dapat setengahnya yang didapat dari komputer desktop.  Atau dengan kata lain jika tidak benar-benar butuh dan mobile, PC Desktop jauh lebih powerfull sebagai dipilihan. CMIIW.



Pada awalnya komputer pribadi hanya ada 2 jenis, yaitu desktop dan laptop. Desktop berasal dari kata Desk (meja) dan Top (atas) yang berarti komputer yang diletakkan diatas meja. Sedangkan laptop sendiri gabungan dari dua kata, Lap yang berarti pangkuan dan Top yang artinya atas, yang berarti komputer yang diletakkan diatas pangkuan.

   Nah, pada perkembangannya lebih banyak orang yang bekerja dengan laptop yang ditaruh diatas meja daripada meletakannya di pangkuan. Karena memangku laptop terlalu lama bisa menjadi berbahaya, karena suhu atau hawa yang ditimbulkan komputer ini sangat panas hal ini diakibatkan oleh terbatasnya sirkulasi udara pada laptop.

   Lalu muncul model laptop yang menjadi lebih kecil dan lebih ringan, dimana besar komputernya sama besar dengan buku tulis yang biasa dijinjing, yang kemudian disebut dengan notebook. Jadi sebenarnya laptop atau notebook itu sama-sama komputer mini. Yang membedakan cuma penyebutan istilah yang muncul akibat pergeseran makna dimana berpengaruh pada penempatan posisi pemakaian komputer itu sendiri. 
sumber : http://www.rudytarigan.com/laptop/beda-notebook-dan-laptop.htm




Rujukan
[1]
www.beritaterkinionline.com                          





Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Translate

Fanpage

 
Support : Creating Website | Risqk Template | Risqk Template
Copyright © 2011. TIK SMPN 2 Jumantono - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Risqk Template
Proudly powered by Blogger