Headlines News :
Home » » e-SKP Aplikasi Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai Berbasis Web

e-SKP Aplikasi Penyusunan Sasaran Kinerja Pegawai Berbasis Web

          Akhir-akhir ini semua guru disibukkan dengan berbagai macam kegiatan akademik dan juga kegiatan administrasi yang cukup menyita waktu serta tenaga. Belum lama untuk tingkat SMP bapak ibu guru sibuk dengan kegiatan Ujian Tengah Semester Genap bagi kelas 7 dan 8 serta Ujian Praktek untuk anak kelas 9. Selain itu para guru juga harus menyelesaikan administrasi yang cukup banyak yaitu dari penyusunan berkas PAK sampai dengan pembuata/pengisian e-SKP aplikasi ( Sasaran Kinerja Pegawai ) berbasis web. Pengisian SKP Online ini meliputi pengisian SKP sendiri, Penilaian SKP, Penilaian Perilaku Kerja dan Penilaian Prestasi Kerja yang semua itu harus dilakukan secara Online. 
Berikut ini sebagai contoh akan kami sampaikan langkah-langkah untuk mengisi aplikasi e-SKP berbasis web dari Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

A. MEMULAI e-SKP

Langkah-langkah menyusun e-SKP :
  1. Pastikan laptop/PC sudah terkoneksi dengan internet;
  2. Buka aplikasi internet browser; 
  3. Masukkan alamat e-SKP (http://bkd.karanganyarkab.go.id/skp) Untuk latihan penyusunan e-SKP dapat menggunakan alamat alternatif (http://bkdserver:8789/skp/)  
  4. Akan muncul halaman login pengguna aplikasi e-SKP seperti dibawah ini 


Login e-SKP
     5. Masukkan username dan password;  
     6. Apabila masukan username dan password diterima, aplikasi e-SKP akan menampilkan data pegawai  
         sesuai unit kerja pengguna aplikasi e-SKP; 
     7. Aplikasi e-SKP siap untuk digunakan. 
 
Masukkan nama pegawai
B. ENTRI DATA SASARAN KINERJA PEGAWAI
1. Cari data pegawai dengan menggunakan sisipan nama atau NIP;
Pencarian nama pegawai
2. Untuk memulai proses pencarian, tekan ENTER atau klik tombol cari;
3. Klik tombol proses untuk melanjutkan proses entri data pada pegawai sesuai yang dicari;
4. Masukkan tanggal awal dan akhir periode penilaian
Periode
5. Masukkan data pejabat penilai dan data atasan pejabat penilai, dapat dengan menggunakan fasilitas   
    bantuan pencarian (tekan tombol)
Pencarian pejabat
 6. Klik tombol pilih untuk pengisian data pejabat penilai dan atasan pejabat penilai.
Pengisian pejabat penilai
7. Klik tombol simpan untuk merekam data tanggal awal periode, tanggal akhir periode, data  pejabat
    penilai dan atasan pejabat penilai;
8. Data utama pegawai yang akan disusun SKP - nya sudah tersimpan dalam database e-SKP;
Isi sesuai keperluan bisa lewat edit
9. Pada kolom aksi, terdapat tiga tombol utama :


Proses
 Hapus (penghapusan data utama yang telah tersimpan) :

Proses (melanjutkan proses pengisian SKP) :

Edit (untuk pengeditan data utama) :



10. Klik tombol proses untuk melanjutkan proses pengisian SKP;
11. Isikan sasaran kinerja pegawai;
Isian SKP
12. Klik tombol simpan untuk merekam isian sasaran kinerja pegawai;
13. Apabila semua sasaran kinerja pegawai pada periode tertentu sudah dientri semua, formulir SKP
      dapat dicetak dengan memilih menu cetak, kemudian klik tombol Sasaran Kinerja Pegawai (SKP);



Cetak SKP
 C. PENILAIAN SASARAN KINERJA PEGAWAI
 
1. Untuk memproses penilaian terhadap sasaran kinerja pegawai, dapat dilakukan dengan menekan 
    tombol sunting pada masing-masing sasarn kinerja yang sudah tersimpan;
Isian SKP
2. Setelah kotak isian data realisasi aktif, masukkan angka/nilai realisasi dari sasaran kinerja yang dipilih, 
    kemudian klik simpan untuk merekam angka/nilai realisasi;
3. Apabila penilaian semua sasaran kinerja pegawai pada periode tertentu sudah dientri semua, formulir 
    penilaian SKP dapat dicetak dengan memilih menu cetak, kemudian klik tombol Penilaian Sasaran 
    Kinerja Pegawai (SKP);

D. PERILAKU KERJA

1. Untuk melakukan entri data perilaku kerja, dapat dilakukan dengan memilih menu perilaku kerja;
2. Masukkan data perilaku kerja (orientasi pelayanan, integritas, komitmen, disiplin, kerjasama, dan 
    kepemimpinan)dari pegawai yang sudah dipilih, kemudian tekan tombol simpan untuk merekam data 
    perilaku kerja. 
Perilaku kerja
3. Apabila data perilaku kerja sudah dientri semua, formulir perilaku kerja dapat dicetak dengan memilih
    menu cetak, kemudian klik tombol penilaian perilaku kerja.


Cetak Perilaku
E. PENILAIAN PRESTASI KERJA

1. Untuk melihat data prestasi kerja, dapat dilakukan dengan memilih menu prestasi kerja;
Prestasi kerja
2. Untuk mencetak prestasi kerja pegawai, dapat dilakukan dengan memilih menu cetak, kemudian klik 
    tombol Penilaian Prestasi Kerja;
Cetak Prestasi kerja
Demikian panduan untuk guru dalam mengisi SKP online atau e-SKP, semoga bermanfaat.
aamiin...
Share this article :

6 komentar:

  1. Assalamu'alaikum..
    Dapatkah kami miliki e-SKP ini untuk instansi saya. Bagaimana prosedurenya. Terimakasih

    BalasHapus
  2. apakah skp dapat dimiliki oleh pribadi

    BalasHapus
  3. apakah e-skp dimiliki oleh pribadi pnd

    BalasHapus
  4. bisa coba juga ini gan, aplikasi sederhana semoga manfaat https://sdn02uekuli.blogspot.co.id/2017/01/sasaran-kerja-pegawai-skp-editor.html

    BalasHapus
  5. Kami menyediakan aplikasi SKP Excel untuk semua jenis golongan guru, dengan beberapa kelebihan sebagai berikut:
    Adapun kelebihan dari aplikasi yang kami buat ini adalah sebagai berikut:

    Proses pembuatan mudah, karena pengisian data, perhitungan angka kredit, penomoran, dan beberapa pengaturan lainnya sudah dibuat otomatis, sehingga untuk menghasilka satu SKP hanya membutuhkan beberapa langkah saja tanpa perlu menghitung jumlah angka kredit secara manual. Langkah yang dilakukan pada aplikasi ini hanya terdiri dari: pengaturan excel, mengisi data pegawai, mengisi nilai perilaku, edit halaman dan cetak. Mudah kan?
    Satu aplikasi ini dapat digunakan untuk semua jenis, golongan (golongan I - golongan IV) dan jabatan guru. Aplikasi ini juga dapat digunakan untuk guru yang menjabat kepala sekolah, wakil kepala sekolah, kepala laboratorium, guru kelas maupun guru mata pelajaran, baik di tingkat SD/MI, SLTP/MTs maupun SLTA/MA. Jadi, bagi anda yang suka menolong teman untuk membuatkan SKP, maka anda sebaiknya menggunakan aplikasi ini, karena tidak perlu menggunakan banyak aplikasi untuk teman-teman anda.
    Format pengisian dibuat sedemikian rupa agar mudah dipahami penggunanya.
    Ketika anda memutuskan untuk menggunakan aplikasi ini, kami akan mengirimkan beberapa file lainnya yang terdiri dari petunjuk berbentuk ms office word dan video, jumlah angka kredit yang dipersyaratkan, serta peraturan-peraturan yang terkait dengan pembuatan SKP dan penetapan jumlah angka kredit guru, sehingga akan memudahkan bagi para pemula.

    Bangi anda yang membutuhkan dapat menggunjungi pada postingan kami yang berjudul: "APLIKASI SKP GURU UNTUK SEMUA JENIS, GOLONGAN DAN JABATAN GURU".

    BalasHapus

Silahkan isi komentar yang santun dan tidak SARA. Pilih Name/URL, bagi yang tidak punya blog, URL silahkan dikosongi. Terimakasih.

Translate

Fanpage

 
Support : Creating Website | Risqk Template | Risqk Template
Copyright © 2011. TIK SMPN 2 Jumantono - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Risqk Template
Proudly powered by Blogger